KAJIAN KEAMANAN PADA PROTECT DOCUMENT MICROSOFT OFFICE DENGAN MENGIMPLEMENTASIKAN ALGORITMA BRUTE FORCE DALAM MERETAS FILE DOCUMENT TERPROTEKSI

  • Indra M Sarkis Simamora
Keywords: Password, Brute Force, Protect Document, Microsoft Word, Microsoft Excel

Abstract

Banyak free software untuk meretas password pada protect document Microsoft office yang dapat diunduh dari internet. Dalam hal ini, bagaimana teknik atau metode yang digunakan oleh software tersebut dalam meretas password protect document Microsoft Office tersebut tidak dapat dikaji dengan pasti algoritma yang digunakannya. Pada penelitian sebelumnya penulis sudah pernah mengkaji dan mengimplemetasikan algoritma brute force untuk meretas password tidak disandikan, di mana dalam kajian ini algoritma brute force mampu meretas password yang digunakan walaupun kecepatan waktu proses retasi sangat berpengaruh terhadap panjang karakter, kombinasi karakter dan tipe karakter password yang digunakan. Pada pembahasan ini Algoritma brute force dicoba diterapkan dengan merancang sebuah aplikasi menggunakan bahasa pemrograman visual basic untuk meretas password yang digunakan pada protect document microsoft office word dan excel dan sekaligus mengkaji keamanan password yang digunakan, apakah disandikan atau tidak. Pada kajian ini, algoritma brute force berfungsi sebagai string maching antara file text yang tersembunyi yang dipanggil dengan fungsi “user32” dengan inisialisasi character password yang dijadikan sebagai pattern, dengan mecoba kemungkinan kemungkinan yang ada sesuai dengan panjang password, type karakter password dan kombinasi character password yang digunakan. Luaran dari kajian ini adalah aplikasi

References

[1] Krisnaldi Eka Pramudita(2010), ”Bruto Force Attack dalam Penerapannya pada Password Cracking” http://www.academia.edu/8679011/Brute_Force_Attack_dan_ Penerapannya_pada_Password_Cracking, tanggal akses 05 Agustus 2016 09:20 Wib
[2] M.Sarkis Indra,”Kajian Algoritma Brute Force dalam Meretas Passwrod tidak Disandikan”, Seminar Nasional Ilmu Komputer 2015, USU Press, ISBN :979 458 831 8, PP. 161- 164, Agustus 2015.
[3] Munir, Rinaldi, “Algoritma Brute Force Bagian 2-Algoritma Brute Force (lanjutan).ppt” https://informatikauad.files.wordpress.com/2011/04/6- algoritma-brute-force-bagian-2.ppt, Tanggal Akses 05 Agustus 2016 15:40 Wib
[4] Munir, Rinaldi,”Algoritma Bruto Force Bahan Kuliah Strategi Algoritma”, http://www.slideshare.net/NURYADI/algoritma-brute-force, tanggal akses 06 Agustus 2016 11:30 Wib.
[5] http://www.rixler.com/word_password_recovery.htm, didownload tanggal Akses 05 Agustus 2016 10:14 Wib
Published
2016-10-29
Section
Articles