Sistem Pendukung Keputusan Penerimaan Calon Binaan Inkubator Wirausaha Menggunakan Metode Perbandingan Eksponensial

  • Heroe Santoso Universitas Bumigora
  • Raisul Azhar Universitas Bumigora
  • Husain Husain Universitas Bumigora
  • Muliadi Muliadi Universitas Bumigora
Keywords: Tenan Binaan, Inkubator, UMKM

Abstract

Program seleksi calon tenan bertujuan untuk mendapatkan bibit calon tenan binaan inkubator wirausaha yang memiliki potensi, minat, kompetensi dasar, dan ketrampilan di bidang wirausaha. Untuk mengikuti proses seleksi pembinaan di inkubator selama periode tertentu dengan tujuan melahirkan wirausaha di bidang kewirausahaan yang sukses dan berkelanjutan. Peserta berasal dari bidang usaha atau masyarakat umum terfokus pada pendampingan bagi Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM). Selama ini Inkubator Wirausaha Nusa Tenggara Barat (NTB)  selaku pihak yang berkewenangan dalam melakukan seleksi calon binaan masih menggunakan sistem manual yang tentunya berdampak pada relatif lama dalam menentukan penerimaan calon binaan. Berdasarkan permasalahan di atas pihak Inkubator Wirausaha NTB akan beralih dari sistem manual ke Sistem Pendukung Keputusan (SPK). Metode SPK yang digunakan adalah Metode Perbandingan Eksponensial (MPE) yang merupakan salah satu metode untuk menentukan urutan prioritas alternatif keputusan dengan kriteria jamak. Metode pengembangan sistem menggunakan metode waterfall yang terdiri dari beberapa tahap antara lain : tahap analisis kebutuhan, tahap desain, tahap implementasi, tahap pengujian. Kesimpulan dari penelitian ini menghasilan Sistem Pendukung Keputusan penerimaana calon binaan inkubator wirausaha menggunakan metode perbandingan eksponensial. Berdasarkan hasil pengujian sistem dari responden menyatakan sangat setuju 97,62 % dan responden setuju dengan prosentasi 2,38%.

References

[1] A. A. Rizky and I. Ramdhani, “Perancangan Sistem Informasi Perekrutan Karyawan Berbasis Web Menggunakan PHP dan MySQL DI PT. Ria Indah Mandiri,” J. Manaj. Inform., vol. 9, no. 1, pp. 49–57, 2019, doi: 10.34010/jamika.v9i1.1651.
[2] S. Saefudin and S. Wahyuningsih, “Sistem Pendukung Keputusan Untuk Penilaian Kinerja Pegawai Menggunakan Metode Analytical Hierarchy Process (Ahp) Pada RSUD Serang,” JSiI (Jurnal Sist. Informasi), vol. 1, no. 1, pp. 33–37, 2017, doi: 10.30656/jsii.v1i0.78.
[3] G. Muhammad Priyono Tri s, “Sistem Pendukung Keputusan Prediksi Tenaga Kerja Indonesia Dengan Pendekatan Metode Trend Moment Di Jawa Timur,” J. Mhs. Fak. Sains dan Teknol., vol. 1, no. 5, 2017.
[4] R. I. Borman and H. Fauzi, “Dalam Sistem Pendukung Keputusan Penerima Beasiswa,” CESS J. Comput. Eng. Syst. Sci., vol. 3, no. 1, pp. 17–22, 2018.
[5] Y. Devianto and S. Dwiasnati, “Aplikasi Pengambilan Keputusan Indeks Kepuasaan Masyarakat Dengan Metode Perbandingan Eksponensial (MPE) Pada Unit Pelayanan Masyarakat Dengan Alat Microcontroller Sebagai Alat Bantu Survey,” J. Ilm. FIFO, vol. 10, no. 1, p. 13, 2018, doi: 10.22441/fifo.v10i1.2946.
[6] T. T. Muryono, I. Irwansyah, and A. Budiyantara, “Penentuan Penerimaan Pegawai Menggunakan Metode Perbandingan Eksponensial (Mpe),” Infotech J. Technol. Inf., vol. 6, no. 2, pp. 57–62, 2020, doi: 10.37365/jti.v6i2.98.
[7] W. Setiawan, “Pemilihan Guru Terbaik, MPE, con Implementasi Metode Perbandingan Eksponensial (MPE) dalam Pemilihan Guru Terbaik di SMK XYZ,” JATISI (Jurnal Tek. Inform. dan Sist. Informasi), vol. 6, no. 2, pp. 212–228, 2020, doi: 10.35957/jatisi.v6i2.216.
[8] A. Wibowo and A. S. Honggowibowo, “Lokasi Peternakan Ayam Broiler Dengan Metode Perbandingan Eksponensial Dan Naive Bayes,” Compiler, vol. 3, no. 2, pp. 49–57, 2014, [Online]. Available: https://media.neliti.com/media/publications/236138-sistem-pendukung-keputusan-untuk-menentu-81b5ad51.pdf.
[9] A. Warseno, Y. R. W. Utami, and A. Kusumaningrum, “Sistem Pendukung Keputusan Penentuan Pemberian Pinjaman Dengan Metode Perbandingan Eksponensial (MPE) Pada Koperasi XYZ,” J. Ilm. SINUS, vol. 19, no. 1, p. 49, 2021, doi: 10.30646/sinus.v19i1.527.
[10] N. Wulandari and Chriswahyudi, “Metode Perbandingan Eksponensial (Mpe) Untuk Menentukan Supplier Dan Activity Based Costing (Abc) Untuk Menentukan Produk Yang Menguntungkan Serta Uji Hedonik Untuk Mengetahui Pengaruh Bahan Baku Dari Supplier Yang Berbeda Terhadap Organoleptik Produk Di Pt. Xyz,” Jurnal.umj.ac.id/index.php/semnastek, vol. 17, no. Sistem Pengambilan Keputusan, pp. 1–13, 2018, [Online]. Available:https://jurnal.umj.ac.id/index.php/semnastek/article/view/3504.
Published
2022-01-05
How to Cite
Santoso, H., Azhar, R., Husain, H., & Muliadi, M. (2022). Sistem Pendukung Keputusan Penerimaan Calon Binaan Inkubator Wirausaha Menggunakan Metode Perbandingan Eksponensial. Jurnal Bumigora Information Technology (BITe), 3(2), 151-160. https://doi.org/https://doi.org/10.30812/bite.v3i2.1586
Section
Articles